Foto Hama Kutu Hitam Pada Daun Sawi

Berdasarkan pengalaman lebih dari satu bulan, tanaman sawi (sosin/pakcoy) termasuk yang sangat rentan hama.


Yang terbaru, sawi diserang oleh kutu hitam. Daunnya habis semua dalam dua pot (polibag).


Dalam satu pot, saya biasanya menaruh sekitar 15 biji sawi.

Hiji deui (satu lagi) fotonya:


Secara berurutan, serangan hamanya sebagai berikut:
1. Bekicot
Solusi:
Kebun dibersihkan, tidak melakukan penyiraman sore hari dan bekicotnya dibunuh dengan garam dapur.

2. Tikus
Solusi:
Polibag dipindahkan ke tempat yang lebih terbuka yang lebih terlihat dan sering dilalui.

3. Pangkal tangkai kecil
Mungkin ini bukan hama, tapi boleh jadi kurang gizi karena belum dilakukan pemupukan dan tanahnya pun keras bekas sawah. Kemungkinan lain karena menanam bijinya tidak ditutup tanah agak tebal sehingga daun lebih duluan tumbuh pada saat akar dan pangkal tangkai masih lemah.

4. Kutu daun
Solusinya masih dicari. Langkah pertama, akan disemprot air. Langkah kedua, disemprot air bawang. Semoga ini berhasil.

Comments